Info Delegasi
Pengadilan Tinggi
Logo Pengadilan Tinggi Agama Jambi

Mahkamah Agung Republik Indonesia

Pengadilan Tinggi Agama Jambi

Jl. KH. Agus Salim, Kota Baru - Jambi

Telp. 0741-40131, Fax. 0741-445293, Email : ptajambi@yahoo.com

Logo Artikel

4010 HALAL BIHALAL KELUARGA BESAR PTA DAN PA JAMBI

Halal Bihalal Keluarga Besar PTA dan PA Jambi

Syawalan

Jambi – (18/72016) Makna Halal bihalal adalah kata majemuk yang terdiri atas pengulangan kata halal, Halal bihalal terdapat unsur silaturrahim. Silaturrahim adalah kata majemuk yang terambil dari kata bahasa Arab, shilat dan rahim. Suatu ciri khas muslim Indonesia dalam memaknai silaturrahim dan yakni saling memaafkan setelah melaksanakan satu bulan penuh dalam berpuasa di bulan suci Ramadhan.

Kegiatan Halal bihalal yang digelar Keluarga Besar PTA dan PA Jambi cukup meriah turut hadiri warga Peradilan Umum, TUN dan mantan Pensiunan PA Jambi, juga hadir perwakilan tokoh organisasi terbesar Islam Indonesia yakni Ketua PW Nahdlatul Ulama Propinsi Jambi dan Ketua PW Muhammadiyah Propinsi Jambi beserta Ibu Dharmayukti Karini Provinsi Jambi dn DYK Kota Jambi.

Dalam sambutannya, Ketua PTA Jambi Dr. Drs. H. Djajusman MS SH., MH. menyampaikan rasa bangga dan gembira atas terlaksananya acara halal bihalal yang digelar oleh PTA dan PA Jambi.

Secara pribadi, Ketua PTA Jambi H. Djajusman MS menyampaikan terima kasih kepada Keluarga Besar PA Jambi Klas 1 A atas partisipasinya dalam kegiatan halal bilhalal ini. Lebih lanjut dikatakan bahwa halal bihalal adalah sebagai momentum ajang silaturrahim untuk saling bermaafan sehingga terjalin rasa ukhuwah islamiyah.

Tausyiah halal bihalal disampaikan oleh Ketua PWNU Provinsi Jambi KH. Dr. Aminullah Amit, SH., MH. Yang juga mantan Ketua PTA Irianjaya dan Manado ini mengatakan bahwa ibadah puasa yang dilambangkan dengan kalimat la’allakum tattaqun. Halal bihalal yang berlangsung dengan penuh hikmat dengan diakhiri saling bermaaf-maafan dilanjutkan dengan ramah tamah. (Dion/Jurdilaga PA Jambi)


Pelayanan Prima, Putusan Berkualitas