Info Delegasi
Pengadilan Tinggi
Logo Pengadilan Tinggi Agama Jambi

Mahkamah Agung Republik Indonesia

Pengadilan Tinggi Agama Jambi

Jl. KH. Agus Salim, Kota Baru - Jambi

Telp. 0741-40131, Fax. 0741-445293, Email : ptajambi@yahoo.com

Logo Artikel

3487 PA SAROLANGUN MENGIRIM DOA KESEMBUHAN UNTUK KPTA JAMBI 15 02

PA Sarolangun Mengirim Doa Kesembuhan untuk KPTA Jambi (15/02)

apel PA Sarolangun

 

Ajaran agama islam menyebutkan bahwa antar umat islam adalah saudara seperti hubungan antara tangan dan mata, ketika tangan terluka maka otomatis mata pun akan menangis karena ikut merasakannya, begitu juga sebaliknya ketika mata mengeluarkan air akibat sedih secara otomatis tangan akan menghapusnya.

Sebagai sebuah keluarga besar umat islam yang satu dengan yang lainnya akan saling mendoakan. Terlebih ketika melihat ada yang mengalami musibah seperti mengidap sakit parah, jenguk menjenguk dan saling mendoakan adalah hubungan harmonis antar umat islam yang selama ini terjaga.

Kami Keluarga Besar Pengadilan Agama sarolangun mengirimkan Doa  untuk  kesembuhan  Beliau (Dr. Drs. H. Djajusman MS, S.H., M.H., M.M.Pd.) yang sebagai KPTA Jambi sekaligus orang tua bagi kita semua agar beliau segera diberikan kesembuhan oleh Allah SWT.. amin

Bismillahirrohmanirrohim..

“Allhumma Robbannas mudzhibal-bas, isy fi antasy-syafi la syafiya illa anta syifa’an la yughadiru saqoman”

Artinya : “Ya allah tuhan semua manusia, yang menghalau segala penyakit, Sembuhkanlah, hanya engkau yang menyembuhkan nya, Tiada yang menyembuhkan kecuali  engkau, sembuh  yang  tidak  dihinggapi  penyakit  lagi , HR.  Bukhari”. (S.A /Jurdilaga Pa Sarolangun)


Pelayanan Prima, Putusan Berkualitas