Info Delegasi
Pengadilan Tinggi
Logo Pengadilan Tinggi Agama Jambi

Mahkamah Agung Republik Indonesia

Pengadilan Tinggi Agama Jambi

Jl. KH. Agus Salim, Kota Baru - Jambi

Telp. 0741-40131, Fax. 0741-445293, Email : ptajambi@yahoo.com

Logo Artikel

3310 PA SAROLANGUN TERIMA PENGHARGAAN PERINGKAT PERTAMA LPJ BENDAHARA PENERIMAAN DARI KPPN BANGKO 19 01

PA Sarolangun Terima Penghargaan Peringkat Pertama LPJ Bendahara Penerimaan Dari KPPN Bangko (19/01)

bendahara

Sekretaris , Bendahara Penerimaan PA Sarolangun dan Kepala KPPN Bangko

Kerja keras tim keuangan PA Sarolangun membuahkan hasil.

Hari ini, Selasa tanggal 19 Januari 2016 di acara rapat koordinasi Kanwil DJPB di ruang pola I kantor Bupati Merangin Bangko, bendahara penerimaan PA Sarolangun Muhamad Tahrir, Amd mendapat piagam penghargaan dari KPPN Bangko sebegai Peringkat Pertama terhadap Laporan pertanggung jawaban Bendahara Penerimaan tahun 2015. atas prestasi ini Bupati Merangin yang hadir pada saat itu langsung memberikan piagam penghargaan tersebut.

Akuntabilitas keuangan dan laporan sangatlah penting pada jaman digital ini pelaporan berbasisi komputerisasi sangat di kedepankan oleh seluruh stekholder pemerintahan dan salah satu yang mengemban tugas tersebut adalah satuan kerja baik pusat maupun daerah penghargaan ini diharapkan dapat memacu seluruh satker baik pusat maupun daerah untuk meningkatkan akurasi data pelaporan berkaitan dengan penerimaan keuangan ujar kepala KPPN Bangko dalam kata sambutannya, atas peredikat terbaik pertama LPJ bendahara penerimaan ini segenap karyawan/karyawati PA Sarolangun mengucapkan selamat dan sukses. (Doni dirmansyah, S.H jurdilaga PA. Sarolangun).


Pelayanan Prima, Putusan Berkualitas