Perkara Voluntair PA Muara Tebo Melonjak (19/10)
Muara Tebo – Jumlah perkara PA Muara Tebo yang diterima sampai berita ini diturunkan terbilang cukup tinggi dari tahun lalu. Hingga Jum'at (16⁄10) tercatat setidaknya 286 perkara telah diterima PA Muara Tebo.
Saat ditemui jurdilaga, Panitera Muda Hukum PA Muara Tebo, Nur Amri, S.H menyebutkan bahwa dari 286 perkara yang diterima 25 diantaranya merupakan perkara dengan jenis voluntair.
“Jika dibandingkan dengan tahun-tahun lalu perkara yang diterima tahun ini kemungkinan besar akan sedikit melonjak, hal ini karena tambahan jumlah perkara yang berasal dari perkara voluntair cukuplah tinggi dibanding tahun lalu," ujarnya.
Jumlah perkara secara keseluruhanpun menurut wanita paruh baya ini kemungkinan akan terus bertambah dan kemungkinan tersebut menurut dia sangatlah terbuka lebar. (Jurdilaga PA Muara Tebo – PTA Jambi)
Pelayanan Prima, Putusan Berkualitas