Empat Panitera Pengganti Baru Segera Berlabuh Di PA Muara Bungo (15/10)
Bungo| www.pa-muarabungo.go.id
Muara Bungo Jumat 09 Oktober 2015. Sesuai dengan Pengumuman Hasil Keputusan Rapat Baperjakat Dirjen Badilag MARI pada awal Oktober 2015 tentang Pengangkatan Panitera Pengganti Tahun Anggaran 2015 yang dirilis Jumat (02/10/2015) di www.badilag.net
Berdasarkan hasil pengumuman tersebut 4 Panitera Pengganti baru akan segera berlabuh di PA Muara Bungo, keempat orang tersebut terdiri dari 2 orang dari PA Sengeti, 1 orang dari PA Sungai Penuh dan 1 orang dari PA Muara Bungo sendiri.
KPA Muara Bungo Drs. Ahmad Riva’i. SH mendengar kabar gembira ini menyatakan semoga dengan adanya tambahan 4 Panitera Pengganti baru ini bisa meningkatkan kelancaran pelaksanaan tugas di PA Muara Bungo yang selama ini memang kekurangan Panitera Pengganti. (FE Sutan Kayo-Jurdilaga PA Muara Bungo/PTA Jambi)
Pelayanan Prima, Putusan Berkualitas