Info Delegasi
Pengadilan Tinggi
Logo Pengadilan Tinggi Agama Jambi

Mahkamah Agung Republik Indonesia

Pengadilan Tinggi Agama Jambi

Jl. KH. Agus Salim, Kota Baru - Jambi

Telp. 0741-40131, Fax. 0741-445293, Email : ptajambi@yahoo.com

Logo Artikel

2454 GENAB 100 ITSBAT NIKAH TERPADU PA SENGETI SIAP DIGELAR 30 04

Genab 100, Itsbat Nikah Terpadu PA Sengeti Siap Digelar (30/04)

Wakil KetuaMuaro Jambi | pa-sengeti.go.id. Pelaksanaan sidang itsbat nikah terpadu PA Sengeti siap digelar dalam waktu dekat. Sebanyak 100 permohonan dari pasutri yang berasal dari dua kecamatan dalam Kabupaten Muaro Jambi telah resmi terdaftar di kepaniteraan PA Sengeti.

Keseratus permohonan tersebut pun kini telah mulai diproses dan melalui tahapan-tahapan di PA Sengeti sesuai aturan yang berlaku.

“Sejak senin (27/4/15) para hakim telah memerintahkan jurusita/jurusita pengganti untuk menempelkan pengumuman permohonan itsbat nikah dari para pemohon selama 14 hari dan setelah itu para pemohon segera dipanggil,” terang Wakil Ketua PA Sengeti Drs. Yenisuryadi, MH.kepada redaksi disela-sela kesibukannya, Selasa (28/4/15) kemarin.

Bekerjasama dengan Disdukcapil dan Kementerian Agama Kabupaten Muaro Jambi, pelaksanaan sidang itsbat nikah terpadu PA Sengeti siap digelar pada pertengahan Mei 2015 mendatang. “Untuk Kecamatan Sungai Gelam Insya Allah digelar tanggal 21 Mei dan Kumpeh Ilir seminggu sesudahnya,” tambah Yenisuryadi. (riadh/jurdilaga pa sengeti/ptajambi)


Pelayanan Prima, Putusan Berkualitas