Wakil Ketua PTA Jambi Akan Dilantik Menjadi KPTA Samarinda (05/06/2014)
Wakil Ketua PTA Jambi Drs. H. M. Yamin Awie, SH., MH. akan dilantik menjadi Ketua PTA Samarinda pada hari Kamis tanggal 12 Juni 2014.
Pelantikan tersebut dilaksanakan di Mahkamah Agung bersamaan dengan pelantikan beberapa Ketua PTA dan Ketua PT. Kepastian tersebut diperoleh setelah mendapat informasi dari Direktur Pembinaan Tenaga Teknis Ditjen Badilag Dr. H. Fauzan, SH., MM., MH. “Pelantikan direncanakan hari Kamis tanggal 12 Juni 2014,” kata H. M. Yamin Awie kepada Jurdilaga sebagaimana diinformasikan kepadanya.
Seperti diberitakan sebelumnya, berdasarkan hasil rapat pimpinan dan TPM MA-RI tanggal 8 April 2014, H. M. Yamin Awie dipromosikan menjadi KPTA Samarinda. Pelantikannya terlambat karena menunggu rapat pimpinan dan TPM MA yang membahas promosi dan mutasi Ketua dan Wakil Ketua PT dan TPM tersebut telah dilaksanakan tanggal 23 Mei 2014. “Pelantikannya terlambat karena menunggu TPM Ditjen Badilum,” ungkap H. M. Yamin Awie menjelaskan.
H. M. Yamin Awie memulai karirnya sebagai CPNS di PA Samarinda tahun 1981, selanjutnya menjadi hakim tahun 1983 di tempat yang sama. Lima tahun sebagai hakim atau tepatnya pada tahun 1988, dipromosikan menjadi Wakil Ketua PA Tanjung Redeb. Hanya dua tahun sebagai Wakil Ketua, lalu dipromosikan menjadi Ketua di tempat yang sama. Karir H. M. Yamin Awie semakin meningkat dan pada tahun 1994 dipercaya menjadi Ketua PA Samarinda.
Karir H. M. Yamin Awie semakin melejit dan merambah ke Ibu Kota Jakarta. Beliau dipercaya menjadi Wakil Ketua PA Jakarta Barat pada tahun 1997 dan dua tahun berselang atau tepatnya tahun 1999, akhirnya H. M. Yamin Awie memimpin PA Jakarta Barat. Prestasi yang sangat membanggakan, karena jabatan Ketua PA di Jakarta biasanya berasal dari Ketua PA di Jawa. Pada tahun 2003, H. M. Yamin Awie dipromosikan menjadi Hakim Tinggi PTA Semarang. Lagi-lagi H. M. Yamin Awie memperoleh promosi yang cemerlang, sebab promosi Hakim Tinggi biasanya ditempatkan di PTA diluar Jawa.
Tiga tahun sebagai Hakim Tinggi atau tepatnya tahun 2006, H. M. Yamin Awie menjadi Wakil Ketua PTA Bangka Belitung dan berlanjut menjadi Wakil Ketua PTA Padang tahun 2008 dan pada tahun 2010 mutasi menjadi Wakil Ketua PTA Jambi. Insya Allah, pada tanggal 12 Juni 2014 H. M. Yamin Awie akan dilantik oleh Ketua MA menjadi Ketua PTA Samarinda. Selamat dan sukses semoga berkah. (AHP/Jurdilaga PTA Jambi)
Pelayanan Prima, Putusan Berkualitas