Sambangi PA Muara Tebo, Hatibinwasda Rekomendasikan Penyempurnaan SOP (11/05)

foto bersama hatibinwasda

Muara Tebo - Hakim Tinggi Pembina dan Pengawas Daerah (Hatibinwasda) PTA Jambi kembali melaksanakan agenda pengawasan rutin selama tiga hari di Pengadilan Agama Muara Tebo dimulai Senin2 Mei hingga Rabu 4 Mei 2016 kemarin.

 

Adapun Hatibinwasda yang ditugaskan ke PA Muara Tebo yakni Drs. Djazril Darwis sebagai Ketua Tim di dampingi Drs. Abd Rahman Usman, S.H, Drs. Namlis, dibagian Kepaniteraan, sementara M. Ukbah Rizal, S.Kom di bagian kesekretariaran.

Pantauan redaksi jurdilaga di lokasi, sejak hari pertama tim terlihat serius melaksanakan pemeriksaan di semua lini PA Muara Tebo.Puncaknya di hari ke tiga, Rabu (04/05) menjelang siang, tim menggelar ekspose hasil pengawasan. Dalam acara yang dilaksanakan di ruang sidang ini tim membacakan hasil pengawasan secara bergantian dihadapan seluruh pegawai PA Muara Tebo.

Di hadapan seluruh Hakim dan Pegawai, Drs. Djazril Darwis sekaligus Ketua Tim menjelaskan bahwa secara umum bahwa bidang kepaniteraan dan kesekretariatan sudah berjalan cukup baik, kendati demikian dia menekankan adanya peningkatan penyelesaian berkas perkara sesuai SOP, demikian juga peningkatan mutu pelayan kepada pencari keadilan, sehingga diharapkan pencari keadilan merasa nyaman berurusan di PA Muara Tebo.

Menyikapi hasil pengawasan dan pembinaan tersebut, Ketua PA Muara Tebo, Drs. H. Palatua, S.H. M.H.I berjanji akan segera menindaklanjutinya dengan membuat kontrak kerja dengan Obrik (obyek pemeriksaan). “Dengan adanya beberapa temuan yang disampaikan tim saya harap menjadi catatan kita semua dan sesegera mungkin untuk dapat ditindaklanjuti untuk kebaikan kita bersama,” pungkasnya. (Jurdilaga PA Muara Tebo-PTA Jambi)