Waka PA Muara Bulian: 2016, Disiplin Jam Kerja Harus Lebih Ditingkatkan Lagi (20/01)

Waka 

Muara Bulian – Masalah kedisiplinan jam kerja di Pengadilan Agama Muara Bulian tidak henti-hentinya diperingatkan oleh pimpinan kepada pegawainya, mengigat masalah disiplin jam kerja ini sangat krusial, tidak hanya di PA Muara Bulian disetiap instansi lain juga mengalami hal yang sama.

Mengigat pentingnya disiplin jam kerja ini, Wakil Ketua PA Muara Bulian Drs. H. Afrizal dalam pembinaannya Rabu (20/01) kembali mengingatkan kepada seluruh Pegawai PA Muara Bulian tahun 2016 ini untuk dapat lebih ditingkatkan lagi.

“Mungkin ditahun sebelumnya ada pegawai yang kurang memperhatikan masalah kedisiplinan jam kerjanya dikantor, misalnya datang agak telat, istrihat siang yang terlalu lama maka ditahun 2016 ini mari lebih ditingkatkan lagi, masuk pada pukul 07.30 dan pulangnya pukul 16.00 Wib,” ujar H. Afrizal disela-sela pembinannya kepada seluruh pegawai PA Muara Bulian.

Hal senada juga disampaikan oleh Ketua PA Muara Bulian Drs. H. Yefferson, S.H., M.A masalah kedisiplinan jam kerja ini disamping bertanggung jawab kepada pimpinan atau Negara dan lebih utama lagi pertanggungjawaban kita kepada Allah Swt. Yang akan kita pertanggungjawabkan di yaumil akhir nanti.

“Mari kita sadari, dalam satu bulan kita bekerja Negara telah membayar kita dengan gaji, remunerasi dan uang makan semua itu akan kita pertanggungjawabkan kepada Negara dan lebih utama lagi kepada Allah swt,” papar KPA Muara Bulian ini dengan lugas.

Setiap diri kita mempunyai tugas dan tanggung jawab masing-masing dan akan menerima imbalannya dari apa yang telah kita kerjakan, semua itu akan dimintai pertanggungjawabannya. (Fierd-Jurdilaga PA.Mbl)