KPA Muara Bungo, Selamat menjadi Hakim Agung Pak Dirjen (14/10/2014)

dirjen badilag 

Bungo | www.pa-muarabungo.go.id |

Keluarga Besar PA Muara Bungo melalui KPA PA Muara Bungo Drs. Ahmad Riva’i, SH mengucapkan selamat dan sukses kepada Dirjen Badilag Mahkamah Agung RI, Dr. H. Purwosusilo, S.H., M.H. dan Wakil Ketua PTA Surabaya Dr. H. Amran Suadi, S.H., M.H., terpilih sebagai hakim agung, dalam pemungutan suara yang dilakukan Komisi III DPR, Kamis (18/9/2014). Komisi III DPR juga memilih Wakil Ketua PT Pontianak Sudrajad Dimyati, S.H., M.H. dan Ketua PTTUN Medan Is Sudaryono, S.H., M.H. sebagai hakim agung.

Semoga beliau berdua yaitu Bapak Dirjen dan pak Amran serta sukses dalam mengembankan amanah yang baru ini dan menjadi Hakim Agung yang adil, bertanggung jawab, serta mewujudkan peradilan yang agung. ( FE Sutan Kayo – Jurdilaga PA Muara Bungo/PTA Jambi)